10 Fakta tentang Gempa Bumi, Fenomena Alam yang Membuat Tanah Bergetar

10 Fakta tentang Gempa Bumi, Fenomena Alam yang Membuat Tanah Bergetar

Maritimjatim.info – Kids, gempa bumi adalah salah satu fenomena alam di bumi.
Fenomena ini menyebabkan permukaan bumi bergerak bahkan bisa menimbulkan bencana besar.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan 10 fakta tentang gempa bumi, ya.

Yuk, langsung saja kita simak 10 fakta tentang gempa bumi!

10 Fakta Tentang Gempa Bumi

1. Terjadi Akibat Aktifitas Lempeng

Gempa bumi bisa terjadi karena aktifitas lempeng di dalam bumi.

2. Gempa Terjadi Karena Lempeng Tak Bisa Bergerak

Gempa bumi dipicu oleh dua lempeng yang macet sehingga menyebabkan tekanan besar dan bisa terlepas sewaktu-waktu.

3. Ada Gempa Kecil Sebelum Gempa Besar Terjadi

Dilansir dari funkidslive.com, ada beberapa gempa besar yang awalnya ditandai dengan gempa kecil.

Baca Juga: Geografi Kelas 10 SMA: 3 Jenis Gempa Bumi Berdasarkan Faktor Penyebabnya

4. Gempa Susulan Bisa Terjadi Kapan Saja

Setelah terjadi sebuah gempa, gempa susulan bisa saja terjadi kapan saja.

10 Fakta tentang Gempa Bumi, Fenomena Alam yang Membuat Tanah Bergetar

5. Gelombang Kejut di Dalam Tanah Disebut Seismik

Iklan untuk Anda: Warga Yang Sakit Lutut dan Pinggul Wajib Membaca Ini!
Advertisement by
Gelombang kejut yang bergerak melalui tanah disebut gelombang seismik. Mereka sangat kuat di pusat gempa.

6. Skala Moment Magnitude Digunakan Para Ilmuwan untuk Mengukur Gempa Bumi

Para ilmuwan menggunakan skala Moment Magnitude untuk mengukur kekuatan gempa bumi.

7. Pusat Dimulainya Gempa Disebut Hiposentrum

Gempa bumi harus dimulai di suatu tempat! Tempat di mana gempa bumi dimulai disebut hiposentrum.

8. Tanah di Atas Tempat Gempa Dimulai disebut Pusat Gempa

Para ilmuwan menyebut tanah di atas tempat gempa berasal dengan sebutan episentrum atau pusat gempa.

9. Negara Chili Pernah Mengalami Gempa Terkuat

Gempa bumi terkuat yang pernah terjadi di Chili pada 22 Mei 1960.

Itu adalah 9,5 pada skala magnitudo Moment yang sangat, sangat tinggi.

10. Jepang adalah Negara yang Paling Sering Mengalami Gempa

Jepang berada dalam sesuatu yang dikenal sebagai ‘Cincin Api Pasifik’ dan membuat wilayahnya sering mengalami gempa.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *